KILAS24.CO,BOLTIM – Kepala Desa (Sangadi) Candi Rejo, Kecamatan Modayag, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Sukri, S.Pd.SD Rabu (25/1) mengimbau kepada masyarakat Desa Candi Rejo agar dapat memanfaatkan bantuan dari Pemerintah Kabupaten Boltim yakni berupa satu unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) yang di siagakan di Kantor Kecamatan Modayag.
“Ya, saat ini, mobil Damkar sudah standby di Kantor Kecamatan Modayag, jadi apabila terjadi kebakaran di desa, masyarakat bisa langsung menghubungi call center Damkar Boltim dengan nomor 081242970565 atau 082192317881,” ujarnya.
Sangadi mengungkapkan, bahwa penyediaan mobil Damkar tersebut merupakan bentuk kepedulian dari Bupati Sam Sachrul Mamonto kepada masyarakat Boltim.
“Terima kasih kepada Bapak Bupati Boltim, Sam Sachrul Mamonto yang telah menyiagakan 1 unit mobil Damkar,” katanya.
Sangadi pun berharap kepada masyarakat Desa Candi Rejo agar dapat turut bersama- sama dalam mencegah terjadinya kebakaran di desa. “Hendaknya sebelum kita keluar rumah perhatikan dulu keadaan rumah dengan baik, cabut semua steker (colokan) dari stop kontak dan pastikan kompor sudah dimatikan,” pungkasnya. (yud/rmb)