KILAS24.CO, BOLTIM – Ujian Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) akan digelar di Hotel Sutanraja Minahasa Utara (Minut).
“Tempat pelaksanaan (tes) di Sutanraja Minut,” kata Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Reza Mamonto.
Ada 2.326 pelamar CPNS di instansi Pemkab Boltim yang dinyatakan memenuhi syarat administrasi dan berhak mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD). Para pelamar tersebut saat ini tinggal menunggu jadwal SKD dari Pansel.
“Sambil menunggu jadwal, para pelamar diimbau untuk terus belajar. Persaingan antar peserta di tiap formasi sangat ketat. Jadi harus giat belajar, karena kunci sukses mengikuti seleksi CPNS ini adalah belajar,” imbaunya.
Sembari menunggu jadwal SKD, para pelamar juga sudah bisa mencetak kartu peserta yang menjadi syarat mengikuti SKD nanti. Pencetakan kartu peserta melalui akun SSCASN masing-masing hingga hari H pelaksanaan ujian. “Kemudian peserta juga wajib form deklarasi sehat,” tambahnya. (rmb)