KILAS24.CO,BOLTIM – Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Modayag Barat, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Senin (5/9) melakukan imunisasi kepada para siswa tingkat SD, TK, dan Paud yang ada di Kecamatan tersebut.
Kegiatan ini dalam rangka melaksanakan program Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN).
Kepala Puskesmas, Modayag Barat, Risandi Momintan S.Kep, mengatakan, saat ini pihaknya mulai melaksanakan imunisasi kepada anak mulai dari usia 9 bulan sampai 12 tahun.
“Program BIAN ini adalah kegiatan pemberian imunisasi tambahan Campak-Rubela dan pemberian Imunisasi pada anak yang belum mendapatkan imunisasi lengkap,” katanya.
Ia mengungkapkan, bahwa vaksin yang diberikan pada saat BIAN ini adalah vaksin Campak-Rubela, Polio (OPV dan IPV), dan Pentavalent (DPT-HB-Hib). “Semua vaksin yang digunakan ini telah mendapat rekomendasi WHO dan izin edar dari Badan POM dan efektif untuk mencegah penyakit-penyakit tersebut.” ungkapnya.
Risandi pun berharap, pemberian imunisasi ini nantinya dapat melindungi anak-anak dari penyakit berbahaya sehingga anak lebih sehat dan lebih produktif. “Manfaat dari imunisasi ini jauh lebih besar dibandingkan dampak yang nantinya ditimbulkan di masa depan,” pungkasnya. (yud/rmb)