KILAS24.CO,BOLTIM – Mewakli Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Sam Sachrul Mamonto, Sekretaris Daerah (Sekda), Sonny Warroka, Senin (21/11), membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Website Desa tahun 2022, bertempat di Balai Room Hotel Sutanraja Kotamobagu.
Bimtek yang dilaksanakan oleh Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Boltim ini, akan berlangsung selama dua hari.
Dalam sambutannya Sekda menyampaikan, bahwa di era teknologi informatika yang semakin maju ini, masyarakat harus cerdas dalam memanfaatkannya.
“Kita harus pintar dalam memanfaatkan teknologi informatika yang semakin maju, ambil ilmunya. Setelah website desa terbangun, langsung diimplementasikan di desa masing – masing, agar manfaatnya langsung bisa dirasakan oleh masyarakat,” ujarnya.
Terinformasi, Pematri pada kegiatan ini yakni, yakni Dwi Elfrida Martina Simanungkalit (Ketua Tim Pembina Otonomi, Bidang SPBE dan Kota Cerdas, Direktorat Layanan Aplikasi Informatika Pemerintahan, Kementerian Kominfo RI), Muhamad Fahru Rozi (Analisis Kebijakan Ahli Muda, Direktorat Layanan Aplikasi Informatika Pemerintahan, Kementerian Kominfo RI), Roni Hamid (Praktisi TI, Direktorat Layanan Aplikasi Informatika Pemerintahan, Kementerian Kominfo RI).
Turut hadir pada kageiatan tersebut, Kepala Diskominfo Boltim, Khaerudin Mamonto, Kepala Dinas Pemberdayaan Masayarakat Desa (DPMD) Hendra Tangel, Staf Khusus Bupati Toni Sumakul, serta seluruh Camat dan Kepala Desa se-Boltim. (yud/rmb)