KILAS24.CO, BOLTIM – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) memboyong dua penghargaan tingkat Provinsi Sulawesi Utara (Sulut). Dua penghargaan yang dimaksud yakni; juara I lomba Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) dan juara I lomba administrasi desa.
Untuk lomba UP2K, Desa Guaan yang menjadi delegasi TP-PKK Boltim. Sedangkan lomba administrasi desa diikuti oleh Desa Bongkudai Baru.
Rabu (8/12), Ketua TP PKK Boltim Seska Ervina Budiman didampingi Sangadi Bongkudai Baru dan Sangadi Guaan, menerima penghargaan atas capaian dua prestasi membanggakan tersebut. Penghargaan itu diserahkan disela Rakor TP PKK Sulut, di Manado.
“Terima kasih tak terhingga kepada Pak Bupati Sam Sachrul Mamonto atas support dan bimbingannya terhadap TP-PKK Boltim. Terima kasih juga kepada semua pengurus TP-PKK Boltim, instansi terkait, Camat Mooat, Sangadi dan Ketua serta TP PKK Desa Guaan, Sangadi dan Ketua serta jajaran TP PKK Desa Bongkudai Baru, terima kasih masyarakat Kecamatan Mooat, serta semua pihak yang terkait dan ikut turut ambil bagian mulai dari persiapan hingga penyelenggaraan lomba,” sebut Ketua TP PKK Boltim, Seska Ervina Budiman.
Capain prestasi yang ditorehkan itu menjadi pemacu dan pemicu semangat bagi TP PKK Boltim di bawah komando Mama Icat –sapaan akrab Seska Ervina Budiman – dalam menorehkan prestasi baik di tingkat provinsi maupun tingkat nasional. “Pencapaian ini tak membuat kita berpuas hati, tapi harus lebih giat untuk memajukan TP PKK Boltim yang lebih bersinar,” katanya. (yud/rmb)