KILAS24.CO BOLSEL-Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Hi. Iskandar Kamaru, telah menyampaikan, siap buka jalan kepada Investor dari luar masuk di daerah.
“Kami akan membuka jalan bagi investor ritel dari luar seperti Alfamart dan Indomart untuk berekspansi di Bolsel, tetapi tentu harus memenuhi beberapa persyaratan mutlak,” ucap Iskandar saat memberikan sambutan di Sidang Paripurna Pembahasan KUA-PPAS 2023.
Syarat yang harus dipenuhi bagi investor yang nantinya akan masuk ke Bolsel, harus bisa memperdagangkan minimal 10 prpduk Asli UMKM Bolsel.
“Jadi salah satu syaratnya, Alfamart atau Indomaret harus bisa memperdagangkan minimal 10 produk asli UMKM Bolsel,” ujar Bupati sambil menambahkan bahwa ini dimaksudkan agar profit dan pertumbuhan UMKM di Bolsel semakin meningkat.(sid).