KILAS24.CO BOLSEL- Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Hi Iskandar Kamaru, menerima kunjungan dari Pimpinan dan Anggota beserta Jajaran Sekretariat Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), di ruang rapat berkah, Kantor Bupati, Rabu 11 Mei 2022.
Kunjungan tersebut, Bupati Iskandar Kamaru menerima Piagam Penghargaan dari Bawaslu Provinsi Sulut.
Kata Bupati Iskandar Kamaru, kunjungan itu, ada beberapa yang dibahas mengenai lahan hibah maupun alokasi anggaran di Pemilu kedepan tahun 2024.
“Kami membahas mengenai alokasi anggaran dan lahan hibah kantor Bawaslu yang akan di bangun di Bolsel,” katanya.
Dimana Kunjungan itu telah membahas mengenai koordinasi antar lembaga untuk pelaksanaan pengawasan tahapan Pemilihan Umum (Pemilu), alokasi anggaran, dukungan sarana dan prasarana hibah lahan dan kantor dan Gerakan pengawasan aktif rakyat pada pemilu dan pilkada dengan sistem informasi manajemen sekretariat terintegrasi.
Selanjutnya, Bupati yang didampingi Sekda dan para Asisten Sekda bersama pihak Bawaslu Prov. Sulut membahas hal-hal sebagai berikut.
- Koordinasi Kelembagaan untuk persiapan pelaksanaan pengawasan tahapan pemilu 2024 yg akan dimulai pada bulan Juni 2022 (Alokasi Anggaran, dll);
- Koordinasi Anggaran pendampingan untuk penguatan demokrasi sebagaimana surat Kemendagri 2021 (Provinsi dan Kab/Kota lainnya sudah ada);
- Koordinasi terkait dukungan sarana dan prasarana hibah lahan dan kantor; Dukungan Pemkab Untuk GERAK SIMASTER (Gerakan Pengawasan Aktif Rakyat Pada Pemilu dan Pilkada dengan Sistem Informasi Manajemen Sekretariat Terintegrasi).
Turut Hadir Sekda Marzanzius A. Ohy S.STP, MAP, para Asisten Sekda, pimpinan dan jajaran Bawaslu Bolsel, Kabag Hukum Kadek Wijayanto MH, Kaban Kesbangpol Syukri Van Gobel.
Sementara dari Bawaslu Prov. Sulut hadir langsung Ketua Kenli M. Poluan MSi, para Anggota: Awaluddin Umbola SHut, Supriyadi Pangellu SH, Mustarin Humagi SHI, dan Kepala Sekretariat Aldrin Cristian SSTP beserta jajaran.(sid)