KILAS24.CO, OLAHRAGA -Tim Nasional (Timnas) Indonesia terus gencar mencari pemain keturunan untuk memperkuat Skuad Garuda. Teranyar, kiper Sampdoria, Emil Audero Mulyadi, menjadi calon pemain naturalisasi untuk Timnas Indonesia.
Terkait hal tersebut, media asal malaysia, Vocket fc tampaknya cukup terkejut, sebab Emil Audero cukup berpengalaman di Liga Italia, apalagi dia pernah memperkuat Juventus.
Selain Emil Audero, Timnas Indonesia juga mengincar Jordy Wehrmann yang kini main di klub Swiss, FC Luzern. Salah satu di antara Emil Audero atau Jordy Wehrmann, akan menjadi pemain naturalisasi keempat Timnas Indonesia.
“Emil Audero dan Jordy Wehrmann jadi calon pemain naturalisasi keempat Indonesia,” tulis Vocket fc.
Menurut anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Hasani Abdulgani, agen PSSI telah merencanakan pertemuan dengan kedua pemain itu. Hal tersebut disampaikan Hasani Abdulgani melalui instagram-nya, @hasaniabdulgani.
“Rabu malam, besok waktu Eropa atau Kamis pagi waktu Indonesia, kolega (agen) kami sudah punya janjian dinner bersama manajer dan pemain yang diminati oleh Coach Shin Tae-yong. Siapakah di antara Emil Audero Mulyadi dan Jordi Wehrmann yang menjadi pemain keturunan keempat timnas?” ungkap Hasani Abdulgani beberapa waktu lalu di akun instagram-nya.
Sumber: suara.com