KILAS, KOTAMOBAGU – Selain mengumumkan satu kasus baru positif Covid-19, Tim Gugus Tugas Kota Kotamobagu juga menyampaikan ada tiga orang reaktif rapid test. Ketiganya adalah tenaga kesehatan.
“Jadi pada kesempatan ini, diinformasikan bukan hanya terjadi di masyarakat, tapi ini bisa terjadi di kami tenaga kesehatan,” kata Kepala Dinas Kesehatan, dr Tanty Korompot, melalui konferensi pers, Jumat (24/4).
Pada kesempatan itu, ia mengimbau masyarakat untuk jangan memberi informasi tidak benar kepada tenaga kesehatan. “Karena jika mereka tertular, siapa yang akan menolong anda,” katanya. (kde)
Baca juga: Pasien Covid-19 di Kota Kotamobagu Bertambah 1
Baca juga: Covid-19 Dapat Dicegah Dengan Disiplin dan Gotong Royong