KILAS24.CO, KOTAMOBAGU – Tim Gabungan yang terdiri dari Pemerintah Kota (Pemkot) dan pihak keamanan disiagakan di sejumlah titik di pusat kota. Hal itu dilakukan guna mengurai kemacetan kendaraan jelang Hari Raya Idul Fitri.
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub), Nasli Paputungan, mengakui volume kendaraan jelang Idul Fitri meningkat. Oleh karena itu, pihaknya bekerja sama dengan Sat Lantas Polres Kotamobagu memperketat pengawasan di sejumlah titik terutama yang ada di wilayah pusat kota.
“Penertiban lalu lintas ini akan kami lakukan secara rutin sampai dengan malam takbir,” ujarnya.
Disisi lain, ia mengimbau para pengendara untuk tetap dan selalu patuh terhadap rambu-rambu lalu lintas. “Aturan kendaraan harus dipatuhi. Kemudian selalu berhati-hati saat berkendara serta selalu mengutamakan keselamatan,” imbaunya. (yud/rmb)